Cara Memasang Conwood Plank 8" (Pada Dinding Semen)


Cara Memasang Conwood Plank 8" (Pada Dinding Semen) - Melanjutkan tentang metode pemasangan conwood plank 8'', sebelumnya sudah di bahas tentang cara memasang conwood plank 8'' pada rangka kayu dan metal, kali ini saya akan memberikan info tentang cara memasang conwood plank 8" pada dinding semen. Berikut metode kerjanya :

Cara Memasang Conwood Plank 8" (Pada Dinding Semen)


Sebelum pemasangan, pastikan dinding yang sudah di Plester-aci rata, halus dan tidak bergelombang.





Pemasangan Conwood Plank 8" dimulai dari bawah, pemasangan dibuat rata dan ditandai sebelum dilakukan pengeboran.





Buat lubang penanda 2.5 cm dari tepi atas panel menggunakan Bor beton No. 3 setiap 50 cm disepanjang papan. untuk area tepi dipasang dengan jarak 2.5 cm dari tepi. Kemudian lepaskan Conwood Plank 8" dari dinding semen.


Gunakan Bor Beton No. 6, lubangi dinding semen sedalam 3 cm pada setiap tanda. Lalu masukan plug (fischer) no.6.





Pasang sekrup pada jarak 2.5 cm dari tepian, hal ini agar sekrup nantinya bisa tertutupi oleh panel diatasnya (overlapping). Gunakan sekrup tapping No. 8-1.5".



Pada saat pemasangan barisan selanjutnya, ukur overlapping sejarak 3 cm lalu pasang papan selanjutnya. Pasang sekrup seperti yang ditunjukkan pada gambar no. 5.



Sambungan dipotong dengan sudutan 45 derajat dan diberi jarak 0,5-1 cm, lalu isi dengan sealan PU. Tunggu sampai kering selanjutnya lalu di amplas.




Lakukan pengecatan dengan menggunakan cat "water based", kemudian berilah lapisan cat dasar (primer) sebelum melakukan proses pengecatan, kecuali untuk produk yang sudah di primer.


*Catatan :
  1. Dilarang menggunakan cat "oil-based" pada Conwood Siding, karena dapat menyebabkan cat menggelembung dan mengelupas.
  2. Jangan menggunakan Conwood Plank 8" sebagai material kontruksi bangunan karena dapat menyebabkan kerusakan atau retak
  3. Untuk pemasangan diatas bata ringan, gunakan Sekrup dan plug (fischer) yang direkomendasikan untuk bata ringan.
  4. Sekrup harus diletakkan sekurang-kurangnya 2.5 cm dari pinggiran dan setiap jarak adalah 50 cm.
  5. Pengeboran sekrup harus dengan cara yang benar untuk mencegah terjadinya keretakan.
  6. Untuk mendapatkan hasil yang terbaik, silahkkan gunakan Teknisi khusus.
Demikianlah cara memasang conwood plank 8" pada dinding semen, untuk info lebih lanjut tentang pemesanan silahkan kunjingi www.conwood.co.id.

Baca Juga : Cara Memasang Conwood Plank 8" Pada Rangka Kayu dan Metal
SHARE

Harian Teknik

harianteknik.blogspot.com adalah blog yang berisi tentang informasi dan tutorial di bidang teknik (Teknik Sipil, Arsitektur, dan Desain Grafis) dan tidak menutup kemungkinan akan membahas tentang ilmu teknik lainnya. blog ini dibuat agar kita bisa berbagi ilmu tentang teknik. semoga blog ini bermanfaat bagi kita.

  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar:


  1. Bagaimana cara pemasangan random seperti image diatas?


    Bagamana dengan pema

    ReplyDelete

KONTAK

Name

Email *

Message *