Cara Menghitung Kebutuhan Besi Tulangan

cara menghitung kebutuhan besi tulangan

Dalam pembuatan suatu bangunan khususnya bangunan dengan Kontruksi beton bertulang mengharuskan kita menghitung berapa banyak tulangan yang di butuhkan. pada perhitungan RAB (Rencana Anggaran Biaya) suatu bangunan, biasanya besi dihitung dalam satuan Kilogram (Kg), sedangkan saat pelaksanaan pembangunan perhitungan pemakaian besi biasa disebut dengan Bestat.
Pada pelaksanaan suatu proyek pembangunan sangatlah penting menghitung kebutuhan besi suatu pekerjaan beton, perhitungan dilakukan untuk menekan pemakaian besi saat dilapangan untuk mengendalikan pemakaian besi agar tidak berlebihan. Berikut contoh perhitungan besi pada pondasi FootPlat:



Gambar Pondasi (SC)

Pada gambar diatas bisa kita lihat suatu pondasi dengan Luas P= 1.35m L= 1.35m t= 0.3m dengan selimut beton 5cm. disini yang akan kita hitung hanya kebutuhan besinya saja.

- Diketahui :
  - Tulangan atas 
     - Diameter 16mm
     - Panjang 1.45 meter (panjang beton - selimut beton + kaitan)
     - Jumlah 6 batang
Panjang keseluruhan tulangan atas adalah 1.45 m x 6 btg = 8.7 m
Berat keseluruhan tulangan atas adalah 8.7 m x 1.58 Kg = 13.746 Kg
  
- Tulangan bawah
     - Diameter 13mm
     - Panjang 1.45 meter (panjang beton - selimut beton + kaitan)
     - Jumlah 6 batang
Panjang keseluruhan tulangan atas adalah 1.45 m x 6 btg = 8.7 m
Berat keseluruhan tulangan atas adalah 8.7 m x 1.04 Kg = 9.048 Kg

nb: untuk berat besi permeter dapat dilihat di tabel berat besi

Karena dalam penjualan besi di pasaran 1 btg = ± 12 m maka besi yang harus kita beli adalah V= 8.7m / 12m = 1 btg besi diamater 16 dan 1 btg besi diameter 13.
Jika membeli besi dalam satuan Kg maka 1btg x 12m x 1.58 = 18.96 kg untuk besi diameter 16 sedangkan untuk diameter 13 adalah 1btg x 12m x 1.04 = 12.48 Kg.

Demikian cara menghitung tulangan yang bisa saya berikan, sebenarnya masih ada cara mudah menghitung tulangan bahkan lengkap dengan sisa potongan tulangan yang dapat digunakan pada struktur lain. dengan membuat tabel bestat kita bisa lebih gampang membuat hitungan tulangan. berikut contoh tabel bestat :

tabel bestat
Contoh Tabel Bestat (klik untuk memperbesar)

suatu saat akan saya bahas di artikel berikutnya. Demikian pembahasan cara menghitung kebutuhan besi tulangan. jika ada kekurangan mohon ditambahkan. sampai jumpa di artikel selanjutnya.

SHARE

Harian Teknik

harianteknik.blogspot.com adalah blog yang berisi tentang informasi dan tutorial di bidang teknik (Teknik Sipil, Arsitektur, dan Desain Grafis) dan tidak menutup kemungkinan akan membahas tentang ilmu teknik lainnya. blog ini dibuat agar kita bisa berbagi ilmu tentang teknik. semoga blog ini bermanfaat bagi kita.

  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

KONTAK

Name

Email *

Message *