Cara Menghitung Volume Pondasi

cara menghitung volume pondasi

Saat memulai pelaksanaan pembuatan struktur pondasi terlebih dahulu kita harus tahu berapa Volume dari Pondasi yang akan kita kerjakan, tentunya kita harus mengikuti gambar yang sudah direncanakan. 
Artikel kali ini akan membahas bagaimana cara menghitung Volume sebuah pondasi, sebelumnya saya juga sudah membahas Cara Menghitung Kebutuhan Besi Tulangan. untuk menghitung volume pondasi kita harus mempunyai Gambar kerja pondasi , disini saya contohkan gambar sebuah pondasi Foot Plat.


cara menghitung volume pondasi


Dari gambar diatas item pekerjaan yang harus kita hitung volumenya yaitu:
  1. Galian Pondasi
  2. Urugan Pasir Dibawah Pondasi
  3. Lantai Kerja Pondasi
  4. Tulangan Pondasi
  5. Beton Pondasi
  6. Tulangan Kolom Pedestal
  7. Beton Kolom Pedestal
  8. Urugan Tanah Kembali
Tapi di artikel kali ini saya hanya akan membahas 3 item pekerjaan terlebih dahulu. Kita mulai dari yang pertama ya anak-anak. hehe.

1. Menghitung Volume Galian Pondasi

Dari gambar contoh diatas kita mempunyai lobang pondasi dengan luas p= 1,30 m l= 1,30 m dan tinggi (h)= 1 m. maka rumus yang digunakan adalah.

V = p x l x t
   = 1,30 x 1,30 x 1
   = 1,69 m3

Jika membuat galian berbentuk trapesium maka rumusnya adalah :

V = (lebar telapak pondasi + lebar atas galian) x h x p
                                  2
   = (1,30 + 1,70) x 1 x 1,30
               2
   = 1,95 m3

Jadi volume untuk galian pondasi adalah 1,95 m3.

2. Menghitung Volume Urugan Pasir Bawah Pondasi

Dari gambar contoh diatas kita harus mengurug pasir dibawah pondasi dengan luas p= 1,30 m l= 1,30 m dan tebal(h)= 30 cm. maka Rumus untuk menghitung volume Lantai Kerja Pondasi adalah:

V = p x l x t
   = 1,30 x 1,30 x 0.3
   = 0,507 m3

Jadi volume untuk Urugan Pasir Dibawah Pondasi adalah 0,507 m3.

3. Menghitung Lantai Kerja Pondasi

Dari gambar contoh diatas kita mempunyai lantai kerja pondasi dengan luas p= 1,30 m l= 1,30 m dan tebal(h)= 10 cm. maka Rumus untuk menghitung volume Lantai Kerja Pondasi adalah:

V = p x l x t
   = 1,30 x 1,30 x 0.1
   = 0,169 m3

Jadi volume untuk Lantai Kerja Pondasi adalah 0,169 m3.

Demikian tutorial cara menghitung volume pondasi kali ini, untuk menghitung volume item pekerjaan pondasi selanjutnya bisa lihat disini. jika ada kesalahan mohon diberi saran, jika ada pertanyaan silahkan isi kolom komentar. sampai jumpa di artikel selanjutnya sob.


SHARE

Harian Teknik

harianteknik.blogspot.com adalah blog yang berisi tentang informasi dan tutorial di bidang teknik (Teknik Sipil, Arsitektur, dan Desain Grafis) dan tidak menutup kemungkinan akan membahas tentang ilmu teknik lainnya. blog ini dibuat agar kita bisa berbagi ilmu tentang teknik. semoga blog ini bermanfaat bagi kita.

  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar:

KONTAK

Name

Email *

Message *